DARUBA, ONE.id – Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Arief Yahya bersama rombongan tiba di Bandara Pitu Kabupaten Pulau Morotai, Propinsi Maluku Utara Selasa (6/8/2019) , dengan mengunakan pesawat Wings Air. Kedatangan menteri pariwisata dan rombongan disambut langsung Bupati Morotai Benny Laos bersama Forkompinda dan sejumlah pimpinan SKPD dilingkup Pemkab Pulau Morotai.
Kunjungan Arief Yahya bersama rombongan ini, guna mengahadiri puncak kegiatan Festival Morotai yang berlangsung pada tanggal 8 agustus 2019 besok.
Amatan Jurnalone.com, Selasa (6/8/2019), kedatangan Menteri Pariwisata disambut dengan upacara adat masyarakat Morotai yakni, ritual Jokokaha (Injak Tanah) menandakan telah menginjakan kaki di bumi Morotai.
Seusai dari upacara adat, Menteri Pariwisata dan rombongan mengikuti kegiatan ramah tamah di ruang VVIP Bandara, kemudian Arief Yahya dan rombongan langsung di arak menuju museum peninggalan Perang Dunia ke II guna melihat langsung peningalan-peningalan sejarah yang masih tersimpan di dalam musium tersebut.
selanjutnya, Rombongan Menteri melanjutkan kunjungannya di beberapa objek wisata yang berada di Kecamatan morotai Selatan (Morsel) yang masuk dalam kawasan lokasi KEK pariwisata Morotai dan kunjugan tersebut berakhir di Pulau Dodola objek wisata kebanggaan masyarakat Morotai.(NN)