Penyerahan Akta Kelahiran, KK dan BPJS, Kapus Jalsel: Ini Implementasi Program Bupati Dan Wabup Halbar

banner 120x600
banner 468x60

JAILOLO – Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat(Puskesmas), Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Sofyan Labuha Menyerahkan Akta Kelahiran kepada ibu yang baru melahirkan. Selain Akta kelahiran, Kapus juga menyerahkan Kartu Keluarga(KK) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial(BPJS).

Penyerahan tersebut dilaksanakan di desa Sidangoli Dehe, Kecamatan Jailolo Selatan.Sabtu(11/3/2023). Dalam penyerahan itu, Kapus di dampingi langsung oleh kades Sidangoli Dehe Hi.Yamin Hi Djuma dan staf Puskesmas Jalsel.

Kapus Jalsel Sofyan Labuha menyatakan, bahwa program ini merupakan implementasi dari Halbar sehat yang juga merupakan Visi/Misi Bupati James Uang dan Wakil Bupati Djufri Muhamad.

“Ini merupakan implementasi program Halbar sehat, dalam program ini petugas kesehatan langsung berkunjung ke rumah warga untuk menyerahkan KK, BPJS dan Akta kelahiran kepada ibu ibu yang baru saja melahirkan,”kata Sofyan.

Program ini kata Dia, sangat membantu masyarakat, karena tujuan Puskesmas Sidangoli agar bagaimana masyarakat bisa mengunakan fasilitas kesehatan dengan baik.

“Jadi, masyarakat yang melahirkan di Puskesmas atau Pustu yang di tangani petugas kesehatan akan difasilitasi oleh Puskesmas Jalsel dalam hal pembuatan KK, Akta Kelahiran dan BPJS,”tuturnya.

Lanjut Sofyan, program ini mulai dilaksanakan sejak bulan Januari 2023 dan nantinya akan terus berkelanjutan.

“Program ini akan terus kita didorong demi meringankan beban masyarakat,”ujarnya.

Sementara Kades Sidangoli Dehe Hi.Yamin Hi.Djuma menambahkan, bahwa dirinya sangat merespon baik program yang dicanangkan oleh Puskesmas Jalsel tersebut.

“Selaku pemerintah desa, kami sangat merespon baik program yang dilaksanakan oleh Puskesmas Jalsel karena ini sangat membantu masyarakat sekitar,”cetusnya.

Dirinya berharap, agar supaya program ini terus berjalan dan selalu bersinegri dengan pemerintah desa setempat sehingga dapat meringankan beban pemerintah desa dalam kepengurusan KK, BPJS dan Akta kelahiran bagi masyarakat.(J0-1)

banner 325x300