HALMAHERA UTARA – Seorang warga Kecamatan Loloda Timur,Halmahera Utara, menemukan dua pucuk senjata api rakitan dan telah di serahkan ke pihak Polsek Loloda.
Hal ini di benarkan oleh Kasi Humas polres Halmahera Utara Iptu Kolombus Goduru kepada awak media, bahwa seorang warga Posi – Posi Kecamatan Loloda Timur menemukan dua pucuk senjata api rakitan laras panjang.
“Saksi atau yang menemukan Senpi tersebut yakni Karinus Baruang (60 ) tahun asal Desa Posi – Posi, Loloda Timur Kabupaten Halmahera Utara,” ungkap Iptu Kolombus Goduru.
Dia menjelaskan, Senpi tersebut di temukan di Tanjung Parang Desa Posi – Posi pada, Minggu (17/9/2023) kurang lebih pukul 12.00 WIT.
Karinus Baruang kemudian mendatangi kediaman Anggota Kepolisian Aipda Rudy untuk melaporkan penemuan Senpi rakitan tersebut.
Lebih lanjut Kasih Humas itu menjelaskan awal mula ditemukanya senpi tersebut, pada Sabtu (16/9/2023) pukul 22.00 WIT saksi (Karinus ) sedang mencari Kepiting di tanjung Parang dia menemukan Senpi didalam lubang atau Gua itu, saksi menyalakan senter dan melihat ada sesuatu benda yang mencurigakan terbungkus dalam karung.
Selanjutnya saksi langaung mengambil Senpi yang ia temukan lala membuka bungkusan tersebut untuk memastikan benar-benar Senpi.
“Setelah membongkar karung tersebut ternyata yang terbungkus dalam karung itu adalah 2 (dua) pucuk senjata api rakitan laras panjang,” ucapnya.
Kemudian, sejak hari Minggu 17 September 2023 kurang lebih pukul 12.00 Wit saksi mendatangi rumah salah satu seorang Anggota Polsek Loloda AIPDA Rudy Saya,untuk melaporkan tekait dengan temuan Senpi tersebut, ” bilang dia.
Kasi Humas katakan bahwa saat Saksi temukan Senpi tersebut tidak memiliki amunisi atau saksi juga tidak menemukan amunisi.
“Dua pucuk Senpi itu tidak ada amunisinya. Senpi sudah kami terima dan telah kami amanian,” ujarnya(Jefry/SMG)