SANANA, ONE.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kepulauan Sula, melalui Bagian Kesejahteraan rakyat (Kesra), melakukan kerja sama dengan Pondok Pesantren As-Suniayah Jember Provinsi Jawa Timur guna mendatangkan Ustadz Ramadhan Abdul Jabar. Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para Santri dan Santriwati yang ada di Taman seni baca Al-Qur’an(tasbaq) dikabupaten Kepulauan Sula.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Istana Daerah (Isda) Kepsul, yang di hadiri oleh Ketua MUI Abd Rahman Kharie, Kasat Bimas Polres Kepulauan Sula, Kasi Bimas Islam Kemenag Kepulauan Sula Bobi Fahrudin dan sejumlah pimpinan SKPD lingkup Pemerintah Kepulauan Sula, pada Sabtu, (12/10/2019).
Asisten I Setda Kepsul Umar Umabaihi menyampaikn, Kabupaten Kepulauan Sula membutuhkan Ustadz atau guru yang profesional dan berpengalaman dibidang Tilawatil Qur’an serta Hifdzul Qur’an sehingga bisa manjadi pengajar sekaligus pembimbing para Santri dan Santriwati yang berada di Taman Seni baca alquran Kepsul.
” Dengan adanya tenaga pengajar yang mampu, maka di harapkan kedepannya tercetak para calon Imam dan Khotib Kridibel, Fasih dalam bacaan, Fiqih dalam pengatahuan, santun dalam berprilaku dan setelah para santri hasil didikan Islamic agar kembali kepada Kampung halaman dengan harapan bisa meningkatkan kualitas layanan keagamaan di desanya masing-masing,”ungkapnya.
Sementara itu, Bagian Kesejahteraan rakyat(Kesra) Kepsul, Haryono Subiyanto usai penandatanganan kerja sama menyampaikan, dengan adanya kerja sama ini, kita telah bersepakat dengan mengedepankan beberapa poin penting salah satunya adalah, Fakir Miskin dan anak Yatim yang tidak Mampu akan di berikan Beasiswa, agar supaya bisa meringankan biaya Pendidikan di Pesantren.
“kita melihat di kepsul sendiri, sangat banyak para Serjana, akan tetapi kita masih kekurangan Ulama, sehingga ini merupakan salah satu upaya kita untuk mencetak generasi Ulama, jika kita ingin Daerah kita maju salah satunya ulama, dengan adanya ulama Insya Allah Negeri kita aman, makmur dan sejahtera,”(Ris)