JAILOLO – Sentrum Mahasiswa Indonesia(Semaindo) Halmahera Barat DKI Jakarta akan membuka donasi untuk membantu Panti Asuhan Permata Hati, desa Acango, Kecamatan Jailolo, Halbar.
Hal itu disampaikan Bendahara Semaindo Halbar DKI Jakarta Indah Sulastri, kepada Jurnalone.id, Kamis(4/1/2024). Menurut Indah, Semaindo sangat perihatin mendengar kondisi Panti Asuhan Permata Hati yang saat ini tidak mendapat kepedulian dari Pemerintah Daerah setempat.
“Kami sangat perihatin dengan kondisi Panti Asuhan Permata Hati saat ini, bagi kami pemerintah daerah harus lebih fokus pada kesejahteraan masyarakat, salah satunya dengan memperhatikan kondisi Panti Asuhan,”ujarnya.
Ia menegaskan, Semaindo Halbar DKI Jakarta akan membuka Donasi untuk membantu Panti Asuhan Permata Hati demi meringankan beban mereka.
“Masalah Panti Asuhan Permata Hati yang saat ini tidak dapat sentuhan dari Pemda Halbar, sudah menjadi pembahasan Semaindo, dan kesimpulanya kami akan buka donasi untuk membantu saudara kami yang ada di Panti Asuhan itu”tandasnya.(red)