JAKARTA, ONE.id- Wakil Ketu PKK Hj.Rosita Asrun Padoma dan Kader PKK kab. Pulau Morotai ikuti Jambore PKK nasional 2019 yang digelar di Mercure Hotel Ancol Jakarta pada hari Rabu ( 25/09) malam. Kegitan tersebut diikuti oleh seluruh Ketua TP PKK Provinsi dan Kabupaten/ kota se Indonesia dan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 25-27 September 2019 yang dibuka langsung oleh Ketua Umum TP PKK Pusat, Erni Guniarti Tjahyo Kumolo.
Ketua Umum TP PKK Pusat, Erni Guniarti Tjahyo Kumolo, menyampikan kegiatan jambore PKK 2019 ini memiliki tujuan sebagai sarana perkenalan dan silahturahmi dalam rangka peningkatkan kebersamaan dan kekeluargaan serta mempererat kekompakan dan persaudaraan antar anggota TP PKK seluruh Indonesia.
“ini juga akan menampilkan hasil dari pembinaan yang dilakukan oleh TP PKK di setiap Propinsi dan Kabupaten/ Kota yang telah dilakukan pembinaan. Oleh sebab itu dengan pembinaan yang telah dilakukan kita tampilkan pada jambore ini, pembinaan kepada masyarakat dan kader dalam peningkatan sumber daya serta peningkatan ekonomi masyarakat Desa, ” Jelas ketua.
Wakil Ketua juga sebagai ketua rombongan TP PKK Kabupaten pulau Morotai Hj.Rosita Asrun Padoma mengatakan, Jambore kader PKK adalah salah program PKK pusat yang sudah menjadi agenda tahun, selain itu merupakan merupakan salah ajang silaturahmi anatara PKK pusat dan PKK provinsi Kab/ Kota di seluruh Indonesia, untuk mengevaluasi sejauh mana program kerja yang sudah teralisasikan kepada masyarakat.
“jadi kegiatan jambore ini merupakan ajang silaturahmi anatara PKK pusat dan PKK daerah seluruh Indonesia, untuk kita evaluasi semua program yang telah direalisasikan ke masyarakat, kalaupun belum makan dimana letak kendalanya,” Jelas Waketum.
Sedangkan menurut sekertaris 2 TP PKK kabupaten Pulau Morotai, Husen Mony saat di hubungi via WhatsApp menjelaskan, bahwa keikutsertaan pada Jambore PKK Nasional 2019 ini dalam rangka peningkatan kapasitas, wawasan dan memotifikasi kader PKK sekaligus sebagai bentuk media interaksi dalam menunjang dan terwujudnya keluarga sejahtera.
“kegiatan ini juga memberikan reward kepada kader yang berprestasi dalam pelaksanaan 10 program pokok PKK maka puncak kegiatan diberikan penghargaan untuk dapat ikut dan tampil pada Jambore kader PKK tahun 2019,″ Jelasnya. (Oje)