Wagub Pimpin Ucapara HUT Pemprov Malut Ke 22 Tahun

banner 120x600
banner 468x60

Sofifi, Jurnalone.id – Wakil Gubernur Maluku Utara (Malut) M Al Yasin Ali memimpin ucapara peringatan HUT Pemprov Malut ke 22 Tahun yang berlangsung di Halaman Kantor Gubernur, di Gosale Puncak, Selasa (12/10/2021).

Sedangkan yang bertindak sebagai komandan upacara pada HUT Pemprov kali ini, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Fachruddin Tukuboya.

Upacara perayaan HUT Pemprov Ke 22 ini dihadiri langsung Gubernur Maluku Utara, dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Malut. Upacara tersebut berlangsung khikmad dengan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Usai upacara, Gubernur Malut, Abdul Ghani Kasuba, didampingi Wagub, M Al Yasin Ali menerima penyerahan bantuan angkutan bus dan kapal cepat dari Ditjen Perhubungan Darat, PT Harita Nickel, PT IWIP, PT Wahana Tiara, PT Antam, Pemda Morotai, dan Pemda Halut sebagai bentuk dukung pelaksanaan STQ ke XXVI Nasional di Sofifi.

Gubernur, Malut kepada awak media mengungkapan rasa terima kasih dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten dan pihak ketiga dalam penyelenggaraan STQ dengan harapan pelasanaan STQ Nasonal di Sofifi, maluku Utara ini berjalan lancar dan sukses.

“ Beberapa pertambangan di Maluku Utara ini yang telah memberi dukungan yang luarbiasa baik bantuan untuk tranportasi darat dan laut, ini yang saya sangat terharu atas bantuan mereka kepada kita. Kita menghadapi STQ Nasional ini tanpa ada bantuan dari mereka kita bisa mengalami tantangan, sehingga hari ini bantuan dari mereka berupa mobil bus, mobil sampah, dan angkutan kapal laut, sehingga saya yakin kita hadapi STQ ini akan berlangsung lancar,” kata Gubernur Malut.

Sementara itu, Komisaris Utara PT Harita nikel, Stevi Thomas menjelaskan, bahwa untuk bantuan dari perusahaan kepada Pemprov Malut dalam penyelenggaraan SQT sebanyak 10 unit Bus dan Satu unit kapal cepat yang melayani para rombongan khafilah STQ selama pelaksanan berlangsung.

“ Kami dari Harita Nickel mendukung STQ Nasional di Maluku Utara ini. Kami menyumbangkan 10 unit bus dan 1 unit kapal yang bakal digunakan untuk meberikan pelayanan bagi para kafilah dari Ternate ke Sofifi,” ucap Stevi.

Untuk diketahui pelasanaan STQ ke XXVI di provinsi Maluku Utara bakal digelar pada 16-25 Oktober 2021, yang diikuti 34 Provinsi.(red)

banner 325x300