TERNATE, ONE.id – Pemerintah kota Ternate melalui tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 kota Ternate, menyalurkan 13.400 paket sembilan bahan pokok (sembako) melalui program jaringan pengamanan sosial kepada masyarakat yang terkena dampak covid-19 di kota Ternate.
Bantuan sembako tersebut diserahkan secara simbolis oleh wali kota Ternate Burhan Abdurahman didampingi wakil wali kota Ternate Abulah Taher dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Ternate di haman kantor walikota, Rabu (6/5).
Wali kota Ternate dalam sambutannya mengatakan pemerintah kota Ternate telah melaksanakan salah tugas dan tanggung jawab gugus tugas yaitu bantuan sosial (Bansos) yang dibagikan kepada warga masyarakat kota Ternate di 8 kecamatan yang terkenah dampak covid-19, dari cacatan Dinas Sosial kota Ternate menyebutkan bahwa ada 13.400 Kepala Keluarga (KK) yang akan dibagikan.
Menurutnya, pembagian sembako ini dilakukan mengikuti protokoler kesehatan jadi paketnya di antar dari rumah ke rumah (door to door) karena itu Dinsos Ternate bersama pendamping kurang lebih 70 orang untuk membantu gugus tugas kelurahan bersama-sama dengan pendamping menyalurkan bansos kepada masyarakat.
“Bansos ini terdiri dari beras 10 kilo grama, gula, telur, mi instan dan teh celup, bantuan ini paling tidak kebutuhan dalam beberapa hari dalam bulan suci ramadhan ini bisa kita bantau warga yang terkenah dampak covid-19, saya berharap dalam urusan seperti ini kadang-kadang bisa saja ada yang tercecer tidak sesuai data tapi mereka yang punya hak untuk mendapat maka kita memberikan, KK yang mendapat bantuan ini adalah KK di dari mereka yang menerima PKH, dan bantuan non-tunai dari Kementerian Sosial,” kata wali kota.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Ternate Burhanuddin Abdul Kadir dalam laporannya mengatakan, dalam rangka program jaringan pengamanan sosial gugus tugas percepatan penanganan covid-19 di wilayah kota Ternate, yang akan melakasanakan rencana aksi pemberian sembako kepada masyarakat terdampak covid-19.
Berikut data-data penetima sembako di 8 kecamatan dalam wilayah kota Ternate, untuk kecamatan Pulau Ternate terdapat 708 KK di enam kelurahan, kecamatan Ternater Barat dengan 7 kelurahan dengan total 796 KK, untuk kecamatan Ternate Selatan dengan 17 kelurahan dengan total 4274 KK, kemudian di kecamatan Ternate Utara dengan 14 kelurahan dengan jumlah 3392 KK,.
Sementara di kecamatan Pulau Moti dengan 6 kelurahan dengan jumlah 444 KK, kemudian untuk kecamatan Batang Dua dengan 6 kelurahan dengan total penerima 127 KK, sementara untuk kecamatan Ternate Tengah dengan 16 kelurahan dengan total 3548 KK dan kecamatan Pulau Hiri dengan 6 kelurahan total 187 KK. (03/ RK)